Selasa, 10 Agustus 2010

My tropical vacations....going to Tidung Island...

My tropical vacations..going to Tidung Island..

Ketika mendapat ajakan dari seorang kawan untuk berlibur ke suatu pulau di gugusan Kepulauan seribu...duh senangnya.. surprise banget. Dah lama ingin sekali berlibur ke pulau menikmati indahnya pantai, laut...
dan bersnorkling ria menikmati keindahan karang laut dan ikan hias....hmm..ini sesuatu yang baru buatku dan aku excited banget.
Dengan biaya Rp 400.000,- per orang kita bisa menginap semalam di penginapan rumah penduduk setempat, 4 kali makan...dan sewa alat snorkel.

Kami berangkat dari Serang  jam lima pagi untuk janjian bertemu dengan kawan di Dermaga Ancol 21. Sampai di Dermaga jam 07.00 sudah banyak orang yang menunggu untuk berangkat ke Pulau Tidung, tapi rupanya kawanku belum nampak.
Sementara menunggu kawan, aku penasaran kapal yang mana yang akan membawa kami menuju Pulau Tidung. Ah...ternyata kapal yang disiapkan untuk kita adalah kapal kayu yang bisa muat sampai 300 orang...seperti kapal pengungsi Vietnam kata teman, tapi ga apa deh enjoy aja....:-)..kita nikmati perjalanan ke pulau dengan senang hati. Kami berlima memilih tempat duduk di atas..biar bisa melihat view ke laut bebas.

Wow....ga nyangka ternyata laut Jakarta kotor banget....banyak sampah di laut. Sudah ada upaya dari pemerintah belum ya untuk membersihkan sampah yang banyak itu???? Mungkin pemerintah kota Jakarta kewalahan gimana ngebersihinnya...
Start dari Dermaga sekitar jam 8....nyampe di Pulau Tidung sekitar  jam 11, masing-masing kelompok ditemani guide yang akan menunjukkan jalan selama kita di pulau. Pulau Tidung termasuk pulau yang kecil, namun pemukiman penduduknya padat sekali, kita sebagai pengunjung yang belum terbiasa ke pulau Tidung bisa tersesat bila tidak ditemani guide...jalannya kecil seperti gang...hanya ada kendaraan sepeda dan bentor (becak motor).
Dengan berjalan kaki, kami langsung menuju ke penginapan rumah penduduk yang udah ditentukan panitia.

Usai sholat duhur kami bersepeda, dengan sepeda ala kadarnya..( kenapa dibilang ala kadarnya karena kondisi sepeda tersebut yang bikin kita tertawa terpingkal2 sepanjang jalan, ketika di gowes ga stabil, ga ada remnya, bahkan ada yg sempat rantainya lepas..hahaha ), .namun begitu kami berlima bersepeda mengelilingi pulau dengan senang hati.

Menjelang sore kami menyempatkan latihan snorkling dulu, sebagai persiapan besok ke pulau lain untuk bersnorkling. Ketika malam hari ada acara pesta barbeque, bakar jagung...sambil mendengarkan sajian karaoke dari peserta atau dari penyanyi lokal..:-))

Esok pagi kami berangkat ke Pulau Payung tidak jauh dari Pulau Tidung naik perahu kayu yang lebih kecil.  Di Pulau Payung karangnya lebih bagus...air lebih bersih, ikannya juga lebih berwarna-warni. Nah, saatnya bersnorkling...byuurrr...asyiiikkkk.....ini moment yang kita tunggu-tunggu...melihat keindahan karang laut dan ikan hias yang cantik. Puas bersnorkling kami balik ke Pulau Tidung. Nyampe di penginapan segera beres-beres barang bawaan kami...siap-siap balik ke Jakarta karena sudah ditunggu perahu kayu yang akan membawa kami ke Dermaga Ancol kembali...jam 13.00 kami menuju Jakarta....daaa Pulau Tidung.
Yang belum pernah ke Pulau Tidung cobain deh sensasinya...asyyikk lo ...^_^.


Indahnya pulau Tidung...


Berjalan di atas jembatan panjang menuju pulau kecil, air lautnya bening loh...

Taking time out to snorkel!!!

Berada di perahu kayu...perjalanan Ancol-Pulau Tidung...



2 komentar:

  1. wuissss....asyik tenan, thx utk sharing informasinya. sapa tahu kapan-kapan bisa ada kesempatan mampir ke sana

    BalasHapus
  2. eh ada yang mampir, thx ayok...iya cobain ke Pulau Tidung..buat refreshing...;-)

    BalasHapus

Blogger Tutorial

Buat Template Minima 3 Kolom dengan Background yang Anda suka.